Saat akan menulis tentang bisnis Kedai Pramuka Jogja ini, saya jadi teringat dengan salah satu update algoritma Google pada bulan Agustus 2018 lalu, yang umum disebut “Medic” core update.
Disebut begitu karena website bertema kesehatan yang ngga ditulis oleh ahlinya, dibuang jauh-jauh dari halaman pertama. Makanya saat ini hanya Alodokter, Hellosehat dan kawan-kawannya yang bertahan.
Karena konten web-web tersebut memang ditulis oleh ahlinya, dan direkomendasikan langsung oleh dokter. Istilahnya, web-web tersebut memenuhi unsur E-A-T ( Expertise, Authority, Trustworthiness ).
Google suka web yang seperti itu, karena kontennya sudah pasti relevan dengan pencarian user, dan bisa dipertanggungjawabkan.
Lalu apa hubungannya dengan bisnis yang akan saya ulas ini ?
Jadi, bisnis ini sudah berdiri sejak 2010 lalu. Sudah sepuluh tahun usianya. Menurut saya bukan waktu yang sebentar untuk sebuah bisnis bisa bertahan. Dan saya yakin ada evolusi yang terjadi.
Termasuk peralihan dari penjualan offline ke online.
Baca : Daftar usaha waralaba bermodal kecil
Kedaipramuka.net nama websitenya, dengan basis lokasi di Yogyakarta, menjadi salah satu toko peralatan Pramuka terlengkap di Indonesia. Yap, semua hal dan kebutuhan tentang Pramuka bisa Anda temukan disini.
Alih-alih menjadi produsen segala macam kebutuhan konveksi, pakaian dan peralatan, toko ini lebih memilih satu jalur dan konsisten di bidang Pramuka. Saya yakin, penggiat dan aktivis Pramuka pasti pernah kenal toko ini.
Makanya kenapa di awal tulisan ini saya bahas tentang E-A-T.
Karena menurut saya, bisnis ini mengambil ceruk pasar yang cukup segmented. Saya ngga tau seberapa besar “kolamnya”, tapi saya yakin sangat segmented. Kalau Anda ngga pernah ikut Pramuka, saya rasa sih ngga akan tertarik dengan produk-produk Kedai Pramuka.
Tapi kalau Anda memang penggiat Pramuka, saya yakin toko ini bisa menjadi “surga” untuk kebutuhan Anda. Ada banyak barang yang bisa Anda temukan disini, mulai dari buku, atribut seperti scarf Pramuka, dan pakaian.
Selain itu, karena Pramuka selalu berkegiatan di alam terbuka, saya lihat toko ini juga menyediakan beberapa peralatan outdoor seperti carrier.
Selain yang ditampilkan di katalog Kedai Pramuka, toko ini juga melayani pesanan. Karena toko ini juga menjalankan usaha konveksi, yang lagi-lagi khusus untuk kebutuhan Pramuka.
Metode pemesanan yang cukup mudah hanya melalui Whatsapp, saya rasa bisa jadi ruang diskusi yang baik untuk calon konsumen sebelum memutuskan membeli. Maklum, kebiasaan konsumen lokal.
Dan kalau saya melihat kategori produknya sih, harusnya bisa menjangkau jenis konsumen yang cukup luas menurut saya.
Bisnis ini melayani pembuatan kemeja PDL ( pakaian dinas lapangan ), kaos kerah, kaos polos, jaket, seragam kontingan, dan atribut lainnya yang biasa dibutuhkan saat kegiatan Pramuka.
Jadi, kalau Anda sedang mencari pernak-pernik kebutuhan untuk acara yang berhubungan dengan Pramuka, salah satu toko online yang saya rekomendasikan adalah Kedai Pramuka Jogja ini.
Assalamualaikum wr wb, selamat oagi, mau nanya kalo mau beli tanda topi, apa bisa dikirim ya?
Wa’alaikumsalam, bisa langsung buka webnya dan tanya langsung ke CS ya